Pekan Ketiga Vaksinasi Rabies, 80 Ekor Lebih Kucing Divaksin

  • Senin, 28 September 2020 - 19:49:11 WIB
  • drh. S. Wahyudi, M.Si
Pekan Ketiga Vaksinasi Rabies, 80 Ekor Lebih Kucing Divaksin

Masih dalam rangka Hari Rabies Sedunia, kegiatan vaksinasi hewan kesayangan terutama Hewan Pembawa Rabies (HPR) terutama Anjing, Kucing dan Kera dilaksanakan di sela-sela Car Free Day (CFD) di Taman Rinjani Selong. Kegiatan yang sudah berlangsung setiap hari minggu sejak 3 minggu terakhir didominasi oleh hewan kesayangan Kucing meskipun pada pelaksanaan ketiga kemarin ada 1 ekor kera yang diobati. Hewan kesayangan yang banyak dipelihara oleh masyarakat adalah kucing, sedangkan hewan kesayangan Anjing dan Kera jarang dipelihara oleh masyarakat di Lombok Timur.

Pada kegiatan vaskinasi rabies gratis pekan ketiga ini tercatat 80 ekor lebih kucing yang divaksin dan berasal dari berbagai penjuru kecamatan di kabupaten Lombok Timur. Selain dilaksanakan vaksin gratis, juga dilakukan pemeriksaan kesehatan pada hewan kesayangan secara menyeluruh. Bagi kucing yang setelah dilakukan pemeriksaan fisik dinyatakan kurang sehat dan tidak layak vaksin maka dilakukan pemberian vitamin dan obat cacing.

Atau bila kondisi kucing yang kurang sehat dan bunting tidak dilakukan vaksinasi karena dikhawatirkan berakibat fatal pada fetus maka kucing hanya diterapi vitamin dan mineral. Kegiatan vaksinasi Rabies gratis selama tiga kali pelaksanaan dapat terobati sekitar 300 ekor kucing dan 1 ekor kera.

Berharap Sering Dilakukan

Kegiatan vaksinasi rabies gratis ini mendapat apresiasi dari masyarakat terutama pecinta kucing di daerah ini sehingga mereka beharap kegiatan semacam ini dilaksanakan sering kali atau secara rutin. “Seperti disampaikan Ibu Yanti dari Selong, kegiatan vaksinasi atau pengobatan gratis pada kucing kalau bisa dilaksanakan setiap minggu,” pintanya.

Senada dengan ibu Yanti, Ardi misalnya, seorang pecinta kucing dari Labuhan Haji juga menyampaikan hal yang sama. Melalui pemeriksaan kesehatan kucing dan vaksinasi serta pengobatan lainnya, dia berharap kepada Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan beserta jajaran dokter hewan yang tergabung dalam Perhimpunan Dokter Hewan Indonesia (PDHI) Korwil Lombok Timur agar kegiatan seperti ini dapat dilakukan setiap bulannya atau paling tidak tiga bulan sekali, seperti di acara car free day yang rutin dilaksanakan di Lombok Timur”. Ujar Ardi.

 

 

 

 

  • Senin, 28 September 2020 - 19:49:11 WIB
  • drh. S. Wahyudi, M.Si

Berita Terkait Lainnya